UFO Pernah Muncul di Haurgeulis, Ini Penampakannya

UFO Pernah Muncul di Haurgeulis, Ini Penampakannya

CIREBON - UFO kembali menjadi perbincangan hangat pasca Pentagon mengakui keberadaan benda terbang tak teridentifikasi itu. Di Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu, pernah juga muncul penampakan objek terbang tersebut.

Laporan disampaikan Fadli Bagaskara ke Group FB BETA-UFO tanggal 18 Juli 2017.

Diungkapkan dia, penampakan objek UFO itu terjadi saat perjalanan pulang dari Karawang ke Cirebon. “Saya menggunakan motor. Kejadian jam 00;20 kurang lebihnya,” kata Fadli, dalam narasi laporannya.

Di perjalanan sekitar daerah Haurgeulis, Indramayu, dia melihat objek cahaya agak kuning tetapi diselimuti awan. Awalnya, dia berpikir itu bulan. Setelah itu, Fadli melambat dan menepi.

“Saya tengok sambil mendengak ke langit ternyata bulan berada tepat di atas saya. Objek berada di samping saya memang meski ada di atas tetapi lebih ke samping sekitar di arah jarum jam 9, dan bulan berada di arah jam 1 dan berwarna putih terang,” tuturnya.

Selang 15-20 menit objek itu muncul lagi menjadi 3 bagian. Yang pertama 1 agak besar. Dan kemunculan kedua ada 3 bagian.

“Saya agak pelankan motor saya dan coba ambil HP saya dan rekam, dan sudah saya rekam,” katanya.

Objek itu, kemudian menjadi 1 lagi dan terbelah lagi menjadi 2 dan menjadi 1 lagi. “Saya terdiam dan selesai merekam dam istigfar, dan selang 10 detik kemudian hilang,” ungkapnya.

Dalam rekaman video bentuknya memang tidak terlalu jelas karena objek tersebut jauh.

Tetapi, kata Fadli, ketika lihat langsung menggunakan mata seperti ada titik merah kecil yang menyala berkedip ketika bola cahaya itu berpisah kemudian menyatu kembali.

Kendati demikian, laporan itu belum diverifikasi ulang. Dan diteliti lebih lanjut. Mengingat hanya berupa pengamatan visual dan rekaman handphone.

Seperti diketahui, Kementerian Pertahanan Amerika Serikat (AS), kini telah mengakui keberadaan UFO. Mereka bahkan membentuk satuan tugas khusus yang bernama Unidentified Aerial Phenomena Task Force (UAPTF).

Satgas ini dibentuk setelah kemunculan tiga video singkat yang memperlihatkan beda asing yang terekam oleh kamera infra merah di pesawat tempur AS.

UFO tersebut bergerak cepat dengan manuver yang tak masuk akal. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: